Cari Blog Ini

Senin, 27 Desember 2010

Hidrokuinon (C6H6O2)

Hidrokuinon merupakan bubuk berwarna putih atau kristal putih seperti jarum. Hidrokuinon memiliki nama lain yaitu alpa-hydrquinon, hydrokuinol, quinol, bensoquinon, dll.

Hidrokuinon sering dipakai sebagai pemutih kulit, jika dipakai melebihi batas normal dapat menyebabkan kerusakan pada kulit. Pemakaian produk ini secara jangka panjang dapat menyebabkan keracunan pada kulit. Hidrokuinon digunakan untk mencerahkan daerah gelap pada kulit seperti kerut, bintik-bintik penuaan, dan melasma (warnagelap atau kusam pada kulit yang disebabkan oleh penggunan alat kontrasepsi). Cara kerja hidrokuinon adalah dengan cara menurunkan pembentukan melanin pada kulit.

Sifat-sifat fisik dari hidrokuinon

1

Penampakan

Bubuk berwarna putih atau kristal putih seperti jarum

2

Titik lebur

172-175 0C

3

Titik didih

285 0C

4

Kerapatan

3,81

5

Tekanan uap

1 mmHg pada 132 0C

6

Berat jenis

1,33 g/cm3

7

Titik nyala

165 0C

Senyawa ini stabil, mudah terbakar, bertentangan dengan pengoksidasi kuat, basa kuat, oksigen, dan garam ferik. Bercahaya dan sensitif terhadap udara dan tidak berwarna di udara.

Dari hasil penelitian toksisitas hidrokuinon adalah sebagai berikut:

· Apabila dimakan oleh manusia dengan konsentrasi terkecil 29 mg/kg merupakan konsentrasi terkecil yang dapat membunuh manusia.

· Apabil dimakan oleh tikus dengan dosis 320 mg/kg merupakan dosis yang dapat membunuh 50 % tikus (LD50).

· Apabila di makan oleh ajing dengan dosis 200 mg/kg merupakan dosis yang dapat membunuh 50 % anjing tersebut (LD50).

Untuk keselamatan kerja sebaiknya perhatikan hal-hal berikut ini:

  1. Dapat menyebabkan panas bila dihirup dan dimakan.
  2. Merupakan racun bagi hewan-hewan perairan
  3. Jauhkan kontak dengan mata dan kulit
  4. Selalu gunakan masker wajah sebagai pengaman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar